Senin, 03 Oktober 2011

Cara Mengatasi Error saat Menjalankan Visual Basic 6.0 di Windows 7


Ketika saya memutuskan untuk migrasi ke Windows 7, itu adalah sebuah keputusan berat sebab sebagai programer Visual Basic 6.0, program saya banyak yang saya buat under windows xp dan ketika saya jalankan di windows 7 terjadi error. saya coba browsing tapi tidak menemukan jalan keluarnya.

Suatu ketika saya mencoba mengotak atik windows 7 dan akhirnya saya menemukan cara menjalankan Visual Basic 6.0 dengan Mulus tanpa hambatan.

Pesan Registry Access Error kini telah hilang.

Cara mengatasi masalah diatas adalah :

Setelah selesai menginstal Visual Basic (VB 6.0), buka Windows Explorer. Masuklah ke direktori C:\Program Files\Microsoft Visual Studio\VB98\ atau sesuai dengan direktori anda.

  1. Cari file VB6.exe
  2. Klik kanan file VB6.exe dan pilih PROPERTIS

  1. Klik tab Compatibility

      • Pada bagian Compatibility Mode beri tanda Centang pada bagian Run this program in compatibility mode for
      • Pada bagian Combo Box dibawahnya partikan anda memilih Windows XP (Service Pack 3)
      • Jangan lupa juga untuk memberi tanda Centang pada bagian Disable Visual Themes, Disable Desktop Composition dan Disable display scaling on high DPI settings

      • Jika ingin menghilangkan pertanyaan User Account Control saat menjalankan Visual Basic 6.0 beri tanda centang juga pada bagian Privilege Level –> Runs This Program As An Administrator

Mengenal Vb.net


Adanya perubahan besar yang dibawa oleh Internet telah dapat menembus segala aspek kehidupan manusia. Hal ini membuat Microsoft mengubah pandangannya tentang masa depan, dari orientasi yang berpusat pada PC ke orientasi yang berpusat pada Internet khususnya masalah service / layanan. Untuk mewujudkan konsep All Internet Based ini, Microsoft mengembangkan kumpulan teknologi baru yang mereka sebut Microsoft.NET.

Sebuah hasil survey menjelaskan bahwa untuk membuktikan keseriusan Microsoft dalam melaksanakan konsep ini, mereka membelanjakan jutaan dolar AS yang mewakili 80% dari anggaran Research and Development mereka. Platform .NET tidak hanya dikhususkan bagi aplikasi yang dibuat menggunakan Visual Studio.NET (VS.NET) saja, tapi nantinya semua produk-produk Microsoft kedepannya akan berbasiskan .NET. Contohnya yang telah kita nikmati adalah Microsoft Office 2003, menggunakan format file XML (Extensible Markup Language) untuk penyimpanan datanya. Juga sistem operasi Windows dengan kode “Longhorn”. Alasan dibuat .NET adalah memberikan pemakai akses ke informasi, file atau program, setiap tempat, setiap saat, setiap platform dan setiap perangkat. Pemakai tidak perlu tahu dimana informasi berada atau detail bagaimana cara memanggilnya.

  1. Sejarah Singkat

Visual Basic versi sebelumnya adalah Visual Basic 6 yang diluncurkan Microsoft tahun 1998. kemudian pada bulan Juli 2000, Microsoft memaparkan pengembangan Microsoft.NET dalam PDC (Proffesional Developer Conference) di Orlando, Florida, AS.

Setelah dilakukan pengembangan cukup lama, akan pada Februari 2002 secara resmi Microsoft merilis VS.NET di mana salah satu bahasa pemrogramannya adalah VB.NET. Lalu pada tahun 2003, Microsoft merilis VS.NET 2003 yang memperbaiki performa dan aspek keamanan dari VS.NET 2002.

Pada VS.NET 2003 telah menggunakan .NET Framework 1.1 yang terbaru. pada awal tahun 2005 Microsoft juga telah merilis VS.NET 2005 dengan menggunakan .NET Framework 2.0.

Perbedaan VB 6 dan VB .Net



Visual Basic versi 6.0 adalah versi terakhir VB sebelum berubah menjadi .Net. Banyak yang bertanya tentang perbedaan antara keduanya. Berikut sekilas perbedaan dan persamaan VB 6.0 dan VB .Net.


  • VB6 baru sebagian mendukung OOP. VB .Net telah mendukung penuh OOP.
  • Hasil kompilasi source code pada VB6 adalah file .exe biner. VB .Net berupa intermediate language.
  • Hasil kompilasi pada VB6 dapat langsung dieksekusi. VB .Net membutuhkan interpreter (.Net framework)
  • VB6 bermasalah pada deployment-nya (DLL hell). VB .Net tidak.
  • Program dari VB6 tidak dapat langsung berinteraksi dengan program dari bahasa lain. VB .Net dapat selama bahasa lain mendukung .Net.
* Perintah-perintah dasar pada VB6 dan VB .Net sebagian besar masih sama.

Vb.net


Biasanya kalo kita mengakses sebuah program database, kita akan dipertanyakan password untuk memasuki program tersebut. Berikut ini cara membuatnya.

1. Buka program SQL Server, dan aktifkan database Northwind. Buat sebuah tabel baru ke dalam database tersebut, dengan nama tbl_user. Tabel ini mempunyai tiga kolom (field) yaitu ID, Nama dan Password. Isikan dua buah data berikut.

data1: user01, Rudy, Rudy01

data2: user02, Fenny, Fenny02

2. Buat sebuah aplikasi baru di VB dan tambahkan dua textbox bernama: txt_id dan txt_pwd dan dua buah button: bt_ok dan bt_btl. Di bagian atas kode (setelah private sub form..) ketikkan kode berikut.

dim koneksi as sqlclient.sqlconnection

dim co as sqlclient.sqlcommand

dim bd as bindingsource

3. Masukkan sebuah fungsi untuk membuka database.

sub koneksikan ()

koneksi=new sqlclient.sqlconnection

koneksi.connectionstring=”data source=.; initial catalog=customers; integrated security=true”

koneksi.open

end sub

4. Klik ganda bt_ok, dan isikan kode berikut

koneksikan

co=new sqlclient.sqlcommand

co.connection=koneksi

co.commandtext=”Select * from tbl_user where ID=’” & me.txt_id.text & “‘” & “and password = ‘” & me.txt_pwd.text & “‘”

co.commandtype=commandtype.text

bd.datasource=co.executereader

if bd.count > 0 then

msgbox “OK, login berhasil, dan silakan masuk..”

else

msgbox “Maaf, password salah..”

endif

koneksi.close

5. Klik ganda bt_btl, dan masukkan kode berikut..

unload me

6. Save project dan jalankan program. Semoga sukses ya..